Cara Merubah Tampilan Tanggal Posting pada Template Blogger (Custom)

Jumat, 25 Feb 2022

Blogger merupakan platform gratis untuk menulis blog yang telah lama saya pergunakan. Blog ini pun termasuk salah satu blog saya yang menggunakan platform blogger. 

Walaupun saya pada awalnya memilih platform lain untuk menulis, tapi pada akhirnya setelah sering melatih siswa menulis menggunakan blogger, saya malah banyak membuat blog dengan Blogger. Blogger saat ini menjadi tempat untuk banyak menulis artikel online saya.

Cara Menampilkan Tanggal Blogger Sesuai Keinginan (Custom)

Karena sering menggunakan tentunya akan menimbulkan penasaran untuk melakukan otak-atik. Termasuk pada artikel kali ini, saya ingin menuliskan cara saya mengotak atik tampilan tanggal blogger sehingga dapat tampil sesuai dengan apa yang saya harapkan.

Pada saat menulis artikel ini saya barusaja ingin mengganti format penulisan tanggal dari template blogger. Pada awalnya tampilnya seperti gambar dibawah ini (perhatikan tanda panah):

Tanggal blogger bawaan Template

Setelah saya lihat kode yang digunakan pada template adalah seperti ini:

Pada: <data:post.dateHeader>

Bila anda belum pernah atau belum tahu bagaimana mengedit template, silahkan membaca cara melakukan perubahan kode template Blogger maka langkahnya telah saya tuliskan pada bagian tersebut.

Kemudian tampilan tanggal berhasil saya ubah menjadi seperti ini:

mengubah tanggal blogger dengan custom

Kode awalnya tadi saya ubah menjadi seperti berikut ini:

Pada: <b:eval expr='format(data:post.date, &quot;EEEE, d MMM YYYY&quot;)'/>

Pada akhirnya sekarang pada blog ini kata "Pada" yang terletak sebelum tanggal juga saya hapus sekalian. Sehingga seperti yang dapat anda lihat di blog ini. 

Perlu saya tuliskan disini bahwa Saya tidak menemukan kode ini secara otodidak, tapi saya merujuk pada jawaban Adam pada pertanyaan Jane No Gain di kolom support google yang berjudul "How can I customise the date and time of a blog post?",  Linknya ada disini.  

Itulah tadi cara saya merubah tampilan tanggal pada template blogger, semoga bermanfaat.


logoblog

Tidak ada komentar:

Posting Komentar