Cara Mengembalikan Kode CName yang Hilang dari Blogger

Rabu, 9 Feb 2022

Blogger atau blogspot secara default akan memberikan nama dengan akhiran .blogspot.com, yang membuat blog menjadi kurang mudah diingat. Contohnya seperti pada blog ini yaitu nama yang saya pilih sebenarnya "inkonstellasi" kemudian oleh blogspot di tambah menjadi inkonstellasi.blogspot.com. Untungnya pada settingan blog pada platform Blogspot atau Blogger, ada opsi untuk membuat nama blog menjadi mudah diingat.

Opsi merubah nama yang diberikan blogspot menjadi nama pilihan anda sendiri memerlukan mekanisme perubahan nama DNS (Domain Name Server) secara custom. Untuk proses tersebut anda dapat menggunakan layanan penyedia domain atau bisa juga menggunakan nama custom melalui fasilitas layanan domain dari Blogger sendiri.

Anda dapat memilih nama sendiri bebas asalkan gak sama dengan web atau blog lain yang sudah ada dengan akhiran domain yang berbeda beda. Misalnya dengan domain akhiran .com, .net, . org, .club, .id dan sebagainya.

Dalam menggunakan layanan nama custom tersebut anda perlu membayar sejumlah dana yang akan ditagih diawal dan pada umumnya ditagih kembali pada tahun berikutnya. Kemudian anda perlu melakukan perubahan setting pada nama blog anda. 

Bila anda menggunakan layanan penyedia domain yang bukan dari Blogger atau tidak bekerjasama dengan blogger, maka anda perlu melakukan setting juga di bagian penyedia domain tersebut. Pada umumnya penyedia domain sudah menyiapkan panduan atau informasi untuk mempermudah anda melakukan setting. Setelah itu agar nama yang anda pesan dapat tersambung dengan blogger, maka Blogger kemudian akan memberikan kode Cname untuk anda pasang pada layanan domain yang anda sewa.

Pengertian Cname adalah 

Suatu kode dari salah satu  jenis DNS Record yang akan dicatat untuk membuat nama domain atau sub domain. Jadi anda akan memerlukan CName untuk membuat nama blog atau web (domain) dapat terhubung antara penyedia hosting dan penyedia domain, sehingga dapat diakses oleh pengguna internet sebagai blog atau website.

Setelah proses perubahan setting pada blogger dan pada penyedia domain selesai anda lakukan, maka akan ada proses mengenali domain selama 5 menit atau lebih yang disebut dengan propagation. Setelah proses ini selesai maka anda akan dapat mengakses blog anda dengan nama yang anda pesan di layanan penyedia domain.

Pada saat membuat blogger agar dapat terhubung dengan nama domain yang anda pesan anda akan mendapatkan Cname beserta kode unik. Kode tersebut tinggal anda pasang pada domain agar internet dapat mengenali nama tersebut sebagai nama lain dari alamat yang anda buat di blogger.

Dengan anda menambahkan kode CName pada penyedia domain, maka anda secara juga akan memerlukan agar blog anda terhubung dengan webmaster tool. Dengan demikian Google akan dapat memantau setiap perubahan pada blog anda.

Kasus Kode CName Hilang

Seringkali pemilik blog baru sadar akan pentingnya CName pada saat pindah layanan domain.  Entah akibat domain telah expired ataupun memang kurang cocok dengan layanan penyedia domain sebelumnya. Sehingga setelah pindah baru sadar kalau tidak punya catatan CName dan saat mengakses Blogger kembali sudah tidak bisa melihat Cname lagi.

Masalahnya bagaimana apabila anda mengganti domain atau pindah ke penyedia layanan domain lain, sedangkan anda tidak memiliki catatan kode CName yang diberikan Blogger. Padahal kode Cname anda butuhkan untuk menghubungkan blogger sebagai host dan layanan domain sebagai penyedia nama yang akan anda gunakan untuk blog anda. Nah lu berabe bukan?

Sebenarnya pada tampilan panel blogger yang dulu atau versi lawas, anda diberikan opsi untuk menghapus custom domain yang kemudian dapat dilanjutkan dengan membuat ulang kode Cname yang baru. Pada versi sekarang ini, pada saat tulisan ini ditulis yaitu tahun 2022 fasilitas tersebut tidak ada.

Bila anda mengalami masalah seperti ini maka anda tidak perlu khawatir, anda juga tidak perlu repot mencari cara mengakses panel blogger dengan tampilan versi lawas, sebab anda masih memiliki cara untuk mengakses kode Cname. 

Anda masih dapat menemukan kode CName dengan mudah melalui rekaman di webmaster tool. Caranya adalah dengan mengakses halaman list daftar domain yang terhubung dengan akun anda di dalam webmaster tools. Daftar domain tersebut dapat diakses melalui alamat urlnya yaitu https://www.google.com/webmasters/verification/details.

Cara Melihat Kode Cname 

Untuk melihat kode Cname yang sudah pernah anda dapatkan dan hilang karena tidak dicatat sewaktu pindah layanan domain, maka anda dapat memanfaatkan layanan Google Webmaster Tool. Langkah untuk melihat kode Cname dengan webmaster andalah sebagai berikut:

1. Silahkan akses alamat url seperti diata, kemudian login dulu dengan menggunakan akun Google sama dengan akun yang anda gunakan untuk menggunakan blogger. 

2. Setelah berhasil login maka anda akan dapat melihat halaman daftar domain pilih bagian detail verifikasi

Cname dari domain terdaftar

3. Kemudian anda akan dapat melihat bagian verifikasi yang menggunakan Cname. Pilih detail untuk melihat kode CName

Rekaman cname di webmaster

4. Anda akan dapat melihat kode name dan target host dengan dipisah spasi saja. Kode ini yang dapat anda copy paste-kan di penyedia layanan domain anda.

kode cname dan target host

Dengan menggunakan daftar tersebut anda akan dapat melihat semua domain yang terhubung dengan layanan Google kemudian anda akan dapat mengetahui setting yang saat ini masih aktif. Nah dengan cara tersebut maka anda akan dapat melihat kode CName yang pernah anda dapatkan saat akan menggunakan custom domain atau nama blog pilihan anda sendiri.

logoblog

Tidak ada komentar:

Posting Komentar